Resep Nasi Kuning Menggunakan Rice Cooker

Resep nasi kuning rice cooker .. Aha resep ini menyambung resep olahan nasi pada postingan kemarin. Kalau kemarin menggunakan cara tradisional sedangkan yang hari ini kita memasak nasi kuning menggunakan rice cooker. Terserah mau dikategorikan malas atau pengen cepat, pastinya semua resep wajib dicoba biar tahu, toh tidak ada kegiatan lain jadi musti lebih banyak berkreasi dengan aneka resep masakan seperti yang sekarang kita coba.

Nasi kuning rice cooker ataupun nasi kuning sederhana yang biasa dimasak pasti rasanya tidak akan berbeda namun ini lebih praktis saja. Maklum sekarang khan sudah jamannya rice cooker atau magic com .. ha..ha.. Yuk langsung dech kita simak semuanya dalam resep dan cara membuat nasi kuning menggunakan rice cooker berikut :

Resep Nasi Kuning Menggunakan Rice Cooker

Resep Nasi Kuning Rice cooker


Bahan / bumbu utama:
  1. Beras »» 1 kilogram, pilih yang pulen
  2. Beras Ketan »» ¼ kilogram
  3. Daun salam »» 3 lembar
  4. Daun jeruk purut »» 2 lembar
  5. Serai »» 1 Batang, ambil bagian putihnya
  6. Santan »» 1 bungkus Santan instan / segar
  7. Air »» secukupnya, dimana campuran air plus santan sesuai dengan kebutuhan beras

Bumbu nasi kuning yang dihaluskan:
  1. Kunyit »» 2 centimeter kunyit (atau lebih untuk kuning kuat), parut, ambil airnya
  2. Bawang merah »» 3 buah
  3. Bawang putih »» 5 siung
  4. Garam »» 1 sendok makan

Bahan untuk pelengkap hidangan:
  1. Bawang Goreng »» secukupnya
  2. Ayam goreng »» sesuai kebutuhan
  3. Telur dadar »» menyesuaikan jumlahnya
  4. Sambal bajak
  5. Sayur tumis
  6. Timun

Cara membuat nasi kuning menggunakan rice cooker

  1. Bersihkan berasnya, rendam sejenak. Tiriskan
  2. Campurkan bumbu halus dan santan, saring
  3. Kemudian masukkan beras kedalam rice cooker, tambahkan santan, daun salam dan serai, aduk rata sampai tercampur semuanya, tambahkan air bila kurang, aduk lagi
  4. Setelah siap, kita hidupkan rice cookernya hingga masak. Buka penutup, aduk nasi kuningnya kemudian tutup kembali dan biarkan dalam keadaan warm sekitar 15 menit. matikan
  5. Siapkan piring, ambil nasi kuningnya kemudian beri tambahan / pelengkap sesuai selera

Gimana, resepnya mudah bukan.. untuk komposisi bumbu dapat menyesuaikan selera atau yang biasa dilakukan. Oks selamat mencoba resep nasi kuning rice cooker. Sukses ya..

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Android Portal Indonesia