Resep Es Campur Buah Spesial

Resep es campur yang terdiri dari buah-buahan segar plus sirup favorit ini mudah sekali pengerjaannya, tinggal tergantung ide kreatif ibu serta remaja putri dalam menyusun atau menata di gelas saji biar tambah menarik. Sebenarnya resep minuman segar ini cukup sederhana, tanpa bantuan dari blog resep masakan – minuman ini pasti semua sudah pada bisa.. :)

Es campur tentunya banyak sekali variasinya, ada yang terdiri dari buah-buahan ataupun dengan tambahan cendol serta tapai.. seperti pada uraian sebelumnya, kami hanya membuat catatan resep saja biar semakin ramai dan variatif resep yang ada dan ini merupakan kelanjutan dari resep es krim sederhana yang kemarin telah diposting.. yuk kita lihat cara membuat es campur ala rumahan yang segar nan menggoda ini

Resep Es Campur Buah Spesial

Resep Es Campur


Bahan2 Es Campur :
  1. Cincau / agar-agar »» secukupnya, cincang kasar
  2. Kolang-kaling »» 200 gram, belah
  3. Blewah »» ¼ bagian saja
  4. Buah Nangka »» Secukupnya, potong kotak / dadu
  5. Alpukat »» 2 buah, belah lalu kerok daging buahnya
  6. Kelapa Muda »» 2 buah, kerok daging buahnya
  7. Bubur mutiara siap pakai »» ¼ gram
  8. Roti tawart polos »» 4 lembar, potong bentuk dadu
  9. Sirup cocopandan »» secukupnya, merk sesuai selera
  10. Susu kental manis »» secukupnya
  11. Es batu »» secukupnya

Cara membuat es campur

  1. Bersihkan dan siapkan semua bahan
  2. Persiapkan gelas atau mangkuk saji
  3. Tata masing-masing dengan semua buah dan bahan lainnya yang telah dipersiapkan
  4. Masukkan es batu atau yang telah diserut lebih baik di bagian paling atas
  5. Siram dengan sirup serta tambahkan susu kental manis rasa coklat atau putih
  6. Nah es campur ala rumahan telah siap disajikan

Silahkan dipraktekkan saja resep es campur kami diatas, untuk komposisi isinya dapat disesuaikan dengan selera.. selamat mencoba, semoga suka.

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Android Portal Indonesia