Tumis pare bila dicampur dengan orak-arik telur juga enak, tapi dalam resep dibawah tidak kami masukkan. Jikalau mau, telur (kocok lepas terlebih dahulu) dapat dimasukkan setelah menumis bumbu. Jadi teringat dengan resep tumis sawi putih yang di publikasikan beberapa waktu lalu. Nah mari sekarang kita lanjutkan dengan melihat cara membuat tumis pare si pahit yang enak dan tidak kalah dengan tumis taoge.
Resep Tumis Pare
Bahan2 utama :
- Pare »» 2 buah, pilih yg ukuran sedang, belah jadi 2 - buang bijinya kemudian iris tipis
- Cabe merah »» 2 buah, buang bijinya lalu iris serong tipis
- Garam »» 1½ sendok makan
Bumbu2 (haluskan semua):
- Cabe rawit »» 5 cabe rawit (disesuaikan untuk sensasi lebih pedas)
- Bawang merah »» 5 buah
- Bawang putih »» 4 siung
- Teri halus / medan »» 50 gram, seduh terlebih dahulu
Sajian pelengkap :
- Kerupuk kaleng / mamang
- Telur mata sapi / ceplok
Cara membuat tumis pare
- Setelah pare diiris, lalu masukkan kedalam wadah / baskom kecil, tambahkan garam kemudian remas sampai keluar airnya dan pare jadi lebih lembut serta berkurang rasa pahitnya, bilas dengan air. sisihkan
- Siapkan kompor, lalu panaskan minyak lalu masukkan bumbu halus beserta irisan cabe merah kemudian ditumis hingga aroma harumnya keluar
- Masukkan pare yg tadi telah diperas dan dibilas, aduk hingga bumbu merata secara keseluruhan.
- Masak sampai matang, cicipi. angkat.
- Siap dihidangkan bersama sajian pelengkap
Okey bukan rahasia umum lagi kalau saat ini banyak yang suka dengan jenis masakan cepat seperti pada resep pilihan kita kali ini “resep tumis pare”. Nah kalau dirumah ada anak kecil tentunya tidak bisa hanya masak cah ini donk :) kasihan nanti kepedasan.. jadi silahkan dicek kembali postingan kami lainnya, siapa tahu ada yang cocok.