Resep Ikan Bakar Bumbu Kecap

Resep Ikan Bakar yang praktis ini dapat dicoba bersama keluarga ketika weekend atau memang telah direncanakan sebelumnya bersama kelurga besar. Mudah dan praktis proses pembuatannya sesuai dengan resep terbaru dari cuma resep pada hari ini. Trus... Ikan yang enak dibakar / panggang apa ya? Tergantung selera saja Ikan nila juga enak karena tidak banyak durinya.

Ikan bakar matang dan kering akan terasa nikmat bila ditemani dengan sepiring nasi hangat serta jang lupa sama sambal kecap ataupun sambal lain yang cocok buat ikan bakar. Terakhir... jangan sampai ketinggalan lalapan daun selada atau timun. #jadi laper, kalau sudah mempraktekkan resepnya jangan lupa kirimi kami 1 ekor yang sudah dibakar ya :) Yuk kita lihat dahulu resep dan cara membuat ikan bakar ala Cuma resep.

Resep Ikan Bakar Bumbu Kecap

Resep Ikan Bakar


Bahan /  bumbu:
  1. Ikan Nila »» 2 ekor, bisa juga yang lain Mas / Gurame atau ....
  2. Kecap Manis » » 5 sendok makan
  3. Minyak makan »» 3 sendok makan, untuk menumis
  4. Air perasan jeruk nipis »» 2 sendok teh
  5. Air Asam Jawa »» 1 sendok makan

Bumbu Ikan Bakar (haluskan) :
  1. Cabe Merah Besar »» 2 buah, buang bijinya untuk mengurangi rasa pedas
  2. Cabe Keriting »» 3 buah, buang bijinya
  3. Cabe Rawit Merah »» 2 buah, buang biji agar tidak pedas
  4. Bawang Merah »» 7 buah
  5. Bawang Putih »» 4 siung
  6. Ketumbar Bubuk »» 2 sendok teh
  7. Jahe »» 2 centimeter
  8. Garam »» 1 sendok teh

Bahan Sambal Kecap
  1. Gunakan sambal kecap ulek kreasi sendiri, atau
  2. Kreasi kami »» Resep sambal kecap

Cara membuat ikan bakar

  1. Masukan ikan ke dalam tempat (setelah dibersihkan serta diberi 1-3 keratan di luar perut), tuangkan air jeruk peras kemudian aduk sampai rata. Diamkan kurangn lebih 15 menit.
  2. Siapkan minyak panas selanjutnya tumis bumbu halus sampai harum
  3. Tambahkan air asam jawa n kecap manis, aduk sampai merata. Angkat
  4. Bahan olesan sudah siap, selanjutnya oleskan pada seluruh bagian ikan hingga merata
  5. Siapkan pembakaran, bakar ikan sambil sesekali diolesi bumbu lagi sampai matang. Angkat
  6. Tara.. siap disantap, dalam keadaan hangat/panas lebih nikmat

Selamat ber-weekend ria.. Selamat mencoba resep ikan bakar dan resep kami lainnya, sukses ya :)

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Android Portal Indonesia